Persaudaraan dari Kolam Kebanggaan

(KP BG/Surabaya) Mancing bareng merupakan agenda rutin yang biasa dilakukan oleh komunitas mancing. Rolax Fishing Community (RFC) mengadaka...

Fun Fishing RFC 2018

(KP BG/Surabaya) Mancing bareng merupakan agenda rutin yang biasa dilakukan oleh komunitas mancing. Rolax Fishing Community (RFC) mengadakan fun fishing bertempat di Kolam Pemancingan Bumi Gancar Wonorejo pada Ahad Pagi tanggal 8 April 2018.

Iwak Kumis Tercyduk
Menurut penuturan Pak Ketua, tujuan RFC mengadakan mancing bareng tidak lain dan tidak bukan selain untuk mempererat tali silaturahmi yang belakangan kurang kenceng (mengingat kesibukan tiap anggota dan musim barat yang menyebabkan intensitas mancing di kolam kebanggaan-rolak menjadi berkurang). Selain itu, tujuan dari diadakan mancing bareng pada awal bulan adalah untuk menunjukan kepada khalayak luas bahwa RFC masih ada. Kelompok pemancing kaos biru yang biasanya berderet rapi di jembatan Rolak Gunungsari masih eksis.

Senyum Pagi Pak Ketua
Ketika suatu komunitas mengalami pasang surut, maka diperlukan upaya bersama untuk menjaga eksistensinya salah satunya mengadakan acara pertemuan rutin yang melibatkan seluruh anggota.

Khusuk Madep Ngulon
Meskipun telah diadakan woro-woro jauh hari sebelum pelaksanaan. Minggu pagi yang hadir Bumi Gancar tidak semua pengurus dan anggota RFC menampakan batang hidungnya. Kesibukan dan tabrakan kegiatan lainnya menjadi alasan absennya sejumlah angler rengkik Kali Gunungsari. Hal ini tidak menyurutkan semangat anggota RFC yang telah  meramaikan even langka ini, Lele menjadi tangkapan yang sering membuat para pemancing tersenyum saat memasukan ikan ini kedalam waring.  Ketika matahari mulai menyingsing ke atas, susana bertambah panas dengan saling guyon dan gojlok-gojlokan untuk merayakan kebonconsan beberapa orang yang telah tekun duduk di beton kotak kolam pemancingan Bumi Gancar Wonorejo. Semoga acara seperti ini selalu menjadi agenda yang sering diadakan untuk membangun keakraban dan sarana ngopyok untu antar anggota RFC.


Satria Bertopeng
Mengutip dari Maxmanroe.com terdapat cara untuk meningkatkan kekompakan dalam sebuah komunitas. Komunikasi yang intensif menjadi hal yang utama. Perpecahan dalam suatu komunitas dapat terjadi karena miss communication. Refreshing dan have fun bersama secara berkala. Target kerja yang terarah dari masing-masing pengurus dan anggota. Penataan pola pikir untuk kemajuan komunitas dan pentingnya apresiasi antar anggota/pengurus komunitas. Semoga RFC makin eksis dan selalu kompak setiap saat. (ROI)

Bersama Pawang Kolam
Bonus Pict:   
Sing Penting Hore (Wartawane cuti mancing 9 Bulan 10 Hari)

2 comments: