Persaudaraan dari Kolam Kebanggaan

Profil Rolax Fishing (RFC) merupakan wadah komunitas pemancing yang terbentuk dari kebiasaan memancing di lokasi dam Rolax Gunungsari Sura...

Menjalin Persaudaraan dari Kolam Kebanggaan (Profil Singkat)

Profil Rolax Fishing (RFC) merupakan wadah komunitas pemancing yang terbentuk dari kebiasaan memancing di lokasi dam Rolax Gunungsari Surabaya. Pada tanggal 17 Oktober 2015 sekumpulan pemancing yang dimotori oleh Slamet Edy, Udin dan Faiz Amir mempunyai ide untuk membentuk komunitas. Setelah itu turut bergabung Mbah Duwan, Cak Abu Soponyono, Cak Khoirun dan bolo pemancing lainnya yang menjadi awal sejarah berdirinya RFC. Pada tanggal 29 Januari 2017 di bozem Rumdismar Gunungsari dibentuklah ROLAX FISHING COMMUNITY (RFC).

Tujuan pembentukan RFC untuk menjalin Silaturahmi dan persaudaraan diantara sesama penghobi mancing. Menjadi tempat berbagi informasi seputar dunia mancing, berbagai jenis teknik, piranti, umpan dan spot mancing yang potensial baik air tawar maupun air laut. Secara umum struktur organisasi RFC terdiri dari Dewan Penasehat, Pengurus/admin dan anggota.

Visi RFC
Menjadikan RFC sebagai wadah komunitas yang mempunyai kapasitas dan kemampuan dalam dunia memancing secara profesional dan memberikan kontribusi dalam memelihara ekosistem perairan sungai.

Misi RFC
  1. Menjalin dan mempererat persaudaraan bolo RFC;
  2. Memberikan layanan bolo RFC melalui pengalaman tentang piranti dan trip mancing yang sukses dan mengesankan;
  3. Turut serta dalam memasyarakatkan hobi mancing RFC dalam kegiatan-kegiatan yang menjadi perhatian masyarakat; 
  4. Melakukan kegiatan bakti sosial; 
  5. Memberikan Informasi, pengehatuan dan konsultasi bolo RFC yang meliputi piranti, teknik, umpan, etika, safety, peraturan dan lomba memancing. 

4 comments: